kau tahu? inspirasiku mati saat kau tak ada di sisi. bagai daun layu yang senantiasa diembus sang bayu. aku terombang-ambing dalam dekapan bayanganmu.
kau tahu? kaulah kebahagiaanku. hanya denganmu, aku tersenyum tanpa rona semu. saat fajar menjelang, aku melihat kau tersipu. kau adalah panorama yang membentang berbalut sinar senja.
kau tahu? dengan lantang, aku menyebut namamu. kau wanita yang ada di mimpiku, selalu. seiring dengan rinduku, aku sayang kamu.
(ras/040111)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment